Cara Mudah Membuat Kue Havermout

Kue ini sangatlah cocok apabila disajikan dalam acara ulang tahun atau acara keluarga besar Anda. Selain simple, kue havermout ini sangat digemari oleh semua kalangan. Bahkan sebagai besar catering menggunakan kue havermout sebagai menu pembuka dalam hidangan mereka. Ingin tau bagaimana cara membuatnya? Mari kita praktekkan bagaimana membuat kue havermout ini.

Persiapkan semua bahan-bahan seperti :
> 75 gr gula halus.
> 100 gr margarine.
> 1 butir telur.
> 100 gr tepung terigu.
> 1 sendok teh kayu manis bubuk.
> 100 gr havermout.
Cara Mudah Membuat Kue Havermout
Kue Havermout
Cara membuatnya :
  1. Kocok gula dan margarine sampai berwarna putih.
  2. Masukkan telur, kocok sebentar hingga tercampur rata, setelah itu masukkan terigu, kayu manis dan havermout.
  3. Aduk perlahan sampai rata, taruhlah tiap 1/2 sendok makan adonan di atas loyang yang sudah dilolesi margarine dan ditaburi sedikit terigu, lalu tipiskan dengan garpu setebal kira-kira 4 mm (sesuai selera).
  4. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya dengan intensitas suhu sedang (180'C) hingga matang dan warnanya kekuning-kuningan.
  5. Angkat, lalu dinginkan atau bisa juga langsung dihidangkan.
Sebagai tips bagi Anda yang sudah berumah tangga khususnya kaum hawa, semakin Anda kreatif maka keluarga Anda akan semakin sayang. Semoga berguna dan bermanfaat bagi Anda sekalian, selamat mencoba.

Untuk dapat berlangganan berbagai aneka resep makanan dan minuman dalam situs ini, silahkan follow akun twitter Anda di @kochenweise

0 comments:

Post a Comment