Cara Mudah Membuat Kue Jahe

Terinspirasi sebuah pribahasa "Tiada Rotan Akarpun Jadi", menggambarkan bahwa di negara kita tercinta ini Indonesia memiliki banyak rempah-rempah dan sumber daya alam lainnya yang berguna sekali bagi kelangsungan hidup kita. Sebagai pembuktian dari pribahasa di atas, saya akan berbagi resep cara mudah membuat kue jahe pada Anda sekalian.

Persiapkan bahan-bahan yang akan dipergunakan dalam membuat kue jahe, seperti :
> 150 gr margarine.
> 125 gr gula halus.
> 2 butir telur.
> 150 gr jahe (dikupas dan diparut).
> 350 gr tepung terigu.
Cara Mudah Membuat Kue Jahe
Kue Jahe
Cara membuatnya :
  1. Kocoklah margarine dan gula halus hingga berwarna putih.
  2. Masukkan telur, kocok sebentar hingga tercampur rata, setelah itu masukkan jahe yang sudah diperas sedikit agar tidak terlalu berair, aduk sampai rata, terakhir masukkan terigu.
  3. Aduk perlahan hingga rata sehingga menjadi adonan yang dapat dipulung, giling dan tipiskan adonan setebal kira-kira 4 mm, kemudian cetak dengan cetakan kue kering atau menggunakan cetakan sesuai selera Anda.
  4. Letakkan dalam loyang yang sudah diolesi margarine dan ditaburi sedikit terigu.
  5. Panggang dalam oven dengan intensitas suhu sedang (kira-kira 180'C) hingga warnanya kekuning-kuningan (matang).
Hidangankan pada hari-hari besar seperti Idul Fitri, Idul Adha, Natal, atau hari besar lainnya. Semoga berguna dan bermanfaat bagi Anda sekalian, selamat mencoba.

Untuk dapat berlangganan berbagai aneka resep makanan dan minuman, silahkan follow akun twitter Anda di @kochenweise

0 comments:

Post a Comment